Gazelle Cross Frame Merah Maroon

Salam Onthel

Kali ini kami akan membahas salah satu sepeda dengan merk ternama, Gazelle. Merk yang satu ini menurut orang Indonesia adalah merk sepeda yang paling bagus dan mahal. Alasan yang sangat mendominasi kalangan pecinta sepeda onthel zaman dulu sampai sekarang.

Gazelle yang notabene masih memproduksi Sepeda sampai sekarang tentu dengan berbagai macam pengembangan sana sini. Membuktikan bahwa Gazelle satu-satunya produsen sepeda yang sangat kuat, baik dari segi modal dan manajemen penjualan. Beda dengan merk lain se-Negaranya yang kebanyakan sudah gulung tikar terlebih dahulu, bahkan ada beberapa yang di-Merger perusahaan lain karena alasan macam-macam.

Gazelle sendiri oleh kalangan pecinta sepeda kuno ada pembatasan terhadap tahun pembuatan yang masuk dalam lingkaran sepeda kuno. Gazelle yang masuk lingkup sepeda kuno dibatasi sampai dengan tahun 1970-an, Menurut para ahli-ahli sepeda, pembatasan ini bermaksud untuk memberikan penekanan bahwa sepeda Gazelle merupakan satu-satunya produsen sepeda yang masih aktif sampai sekarang ini.

Sepeda Gazelle Cross Frame di Pati

Gazelle milik salah satu teman pecinta sepeda kuno di Tayu Kabupaten Pati mempunyai keunikan dalam bentuk rangka, model silang atau lebih dikenal dengan Cross Frame. Sepeda ini dicat ulang di negeri Belanda sana dengan warna Merah Maroon. Warna yang sangat aneh bagi kebanyakan orang yang masih awam sepeda kuno.

Kalau kita lihat dalam katalog maupun literatur Gazelle, disebutkan ada beberapa warna dasar yang menjadi pilihan selain warna hitam, antara lain : ada merah maroon, hijau, abu-abu, untuk lebih jelasnya lihat gambar dibawah ini.
Gazelle Cross Frame Merah Maroon


Ternyata kalau kita tidak mau memahami warna dasar dalam gazelle, tentu kita akan menganggap remeh atau menyebut kalau sepeda ini merupakan sepeda Gazelle abal-abal, alias palsu. Karena pemahaman orang dahulu sepeda Gazelle cuma berwarna hitam kalaupun ada warna lain pasti di cat ulang. Pemahaman seperti ini harus kita jauhkan dengan dasar memahami literatur yang sekarang banyak kita temukan, baik dalam buku maupun dokumen file.


Gazelle Cross Frame Pati
  1. Penampakan Utuh, dalam gambar bisa kita lihat penapkan yang full, bagus dan elegan dengan warna merah maroon. Menjadi daya tarik beberapa pecinta sepeda kuno di Alun-alun kota Tayu.
    Gazelle Cross Frame Merah Maroon
  2. Stang aseli Gazelle, dengan model tuas rem salah satu jika ditarik maka keduanya akan berfungsi bersamaan atau kalau jaman sekarang sisebut CBS (kalau dipasang dimotor).
    Gazelle Cross Frame Merah Maroon
  3. Engkol Gazelle, ada tulisan GAZELLE pada engkol kiri dan kanan, serta ada cekungan ciri khas engkol Gazelle kebanyakan.
    Gazelle Cross Frame Merah Maroon
  4. Tampak Belakang Sepeda Gazelle, dengan stopan khas Gazelle yang menambah daya tarik sepeda.
    Gazelle Cross Frame Merah Maroon
  5. Tromol Porseneling Belakang , menggunakan Sturmey Archer lubang 36.
    Gazelle Cross Frame Merah Maroon
  6. Tromol Depan, samar-samar ada tulisan Gazelle, model kelingan 7 menandakan seri sepeda diatas seri 3
    Gazelle Cross Frame Merah Maroon
  7. Trigger, model trigger untuk sepeda jenis heren.
    Gazelle Cross Frame Merah Maroon
  8. Fork depan Gazelle, dalam tube bawah ada ketrikan Gazelle
    Gazelle Cross Frame Merah Maroon
  9. Lampu Elga, lampu yang memang di desain untuk sepeda Gazelle (ELektrick GAzelle)
    Gazelle Cross Frame Merah Maroon





Sementara itu dulu yang bisa kami ulas, semoga bermanfaat
Salam

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Gazelle Cross Frame Merah Maroon"